Jual Bibit Alpukat Red Thompson – Warna Buah Cantik dan Cepat Berbuah
Stok | Tersedia |
Kategori | Bibit Alpukat, Bibit Buah |
Jual Bibit Alpukat Red Thompson – Warna Buah Cantik dan Cepat Berbuah

Alpukat Red Thompson
Jual Alpukat Red Thompson – Alpukat Red Thompson merupakan jenis alpukat introduksi yang terkenal dengan memiliki tampilan buah yang cantik, berwarna merah saat sudah matang. Alpukat Red Thompson termasuk jenis alpukat yang telah terbukti mampu berbuah di Indonesia.
Dengan tampilan buahnya yang cantik dan sifatnya yang cepat berbuah. alpukat jenis ini banyak di cari para kolekstor buah alpukat. Alpukat Red Thompson sangat cocok untuk ditanam dalam pot sebagai tanaman hias untuk mempercantik halaman rumah anda.
Mengenal Alpukat Red Thompson
Alpukat red thompson merupakan salah satu jenis alpukat introduksi unggulan yang berasal dari miami, florida. Alpukat red thompson merupakan jenis alpukat west indian. Alpukat red thompson terkenal dengan tampilan buahnya yang cantik, berwarna merah cantik saat sudah matang.
Alpukat Red Thompson hadir dengan ukuran buah yang jumbo dan rasa yang gurih. alpukat jenis ini juga telah terbukti mampu berbuah di Indonesia.
Alpukat red thompson terkenal sangat adaptif terhadap iklim tropis, dan tergolong jenis alpukat yang cepat berbuah. Sehingga banyak di cari para kolekstor buah alpukat.
Menyaksikan perubahan warna mulai dari warna hijau berkilau kemudian berubah menjadi warna merah yang cantik tentunya dapat menjadi pemandangan yang menyenangkan.

Alpukat Red Thompson merah
Ciri Buah Alpukat Red Thompson
Sesuai dengan namanya, buah alpukat red thompson punya kulit buah yang cantik, kulit buahnya berwarna merah saat sudah matang. Buah alpukat red thompson punya bentuk seperti buah pir dan berukuran besar dengan berat yang berkisar antara 800 – 1100 gram per buah.
Buah alpukat red thompson punya daging tebal, berwarna kuning cantik khas mentega. Daging buah alpukat red thompson punya tekstur daging yang kering, padat dan lembut. Selain itu, Buah alpukat red thompson punya rasa yang gurih, pulen dengan sedikit rasa manis.
Ciri Pohon Alpukat Red Thompson
Secara fisik, pohon alpukat Red Thompson memiliki karakteristik yang mirip dengan alpukat russell dan alpukat peterson. pohon alpukat Red Thompson mempunyai pertumbuhan yang tegak dan mempunyai percabangan yang kesamping dengan tajuk yang kompak.
Pohon alpukat red thompson termasuk jenis alpukat introduksi yang mampu berdaptasi dengan baik pada iklim tropis. Pohon alpukat red thompson mampu berkembang dengan baik pada daerah di dataran rendah hingga daerah di dataran menengah.
Alpukat Red Thompson dikenal memiliki kemampuan untuk berbuah yang relatif lebih cepat. Panen buah alpukat red thompson dapat dinikmati saat tanaman sudah berumur 2-3 tahun setelah tanam. Masa panen pohon alpukat jenis ini biasanya terjadi pada bulan September hingga November.
Tips Budidaya Alpukat Red Thompson
Ketinggian ideal untuk bertanam alpukat red thompson adalah daerah dengan elevasi yang berkisar antara 100 – 500 mdpl. Jenis tanah yang cocok untuk ertumbuhan alpukat red thompson adalah tanah gembur yang banyak unsur hara dengan drainase yang baik, sedikit asam dengan kisaran pH 6 hingga 6.5.
Nah bagi anda yang saat ini tertarik untuk membudidayakan alpukat Red Thompson, Kami akan memaparkan beberapa tahap dalam bertanam alpukat Red Thompson mulai dari pemilihan bibit unggul, penanaman hingga perawatan.
Pemilihan Bibit
Dalam pemilihan bibit alpukat red thompson yang bagus, unggul dan berkualitas pastikan bagian batang maupun daun memiliki kondisi yang baik, terutama bagian batang bawahnya pilihlah yang bagus, besar dan sehat.
Penyiapan lahan
Dalam menyiapkan lahan untuk penanaman pohon alpukat red thompson kita perlu memperhatikan beberapa hal dalam bertanam alpukat.
Pertama pastikan lahan yang akan ditanami bersih dari gulma dan juga bersihkan atau jauhkan dari pohon – pohon besar yang memiliki batang keras, karena jika dibiarkan maka nutrisi dalam tanah akan dapat direbut oleh pohon – pohon disekitarnya tersebut.
Selanjutnya buat pembuatan lubang tanam. Buatlah lubang untuk media penanaman dengan ukuran lubang minimal 50cm x 50cm x 50cm. Kemudian periksa kondisi tanah jika tanah terlalu padat maka akan memperlambat proses peresapan air sehingga kita perlu melebarkan lubang sebagai media tanamnya.
Setelah pembuatan lubang biarkan sekitar 1 minggu terlebih agar tanah dapat menjadi lebih baik dan dapat mengecek apakah air sudah dapat meresap dengan baik atau belum. Karena pohon alpukat red thompson harus ditanam di tanah yang porositasnya bagus.
Selanjutnya untuk anda yang ingin membudidayakan alpukat red thompson lebih dari satu pohon. Anda dapat melakukan penanaman dengan jarak tanam 5 meter x 5 meter (dengan populasi tanaman kurang lebih 400 bibit / ha).
Pemupukan
Untuk pemupukan anda dapat menggunakan pupuk kimia atau pupuk kandang selama 3 bulan sekali untuk memberikan nutrisi pada tanah dan membuat pohon alpukat red thompson dapat tumbuh dan berbuah dengan maksimal.
Untuk penggunaan pupuk kandang agar lebih maksimal gunakan pupuk kandang yang sudah kering dan sudah terfermentasi dengan baik. Untuk penggunaan pupuk kandang yang belum terfermentasi berikan jarak dalam pemberian pupuk untuk menghindari tumbuhnya jamur.
Pengendalian Hama dan Penyakit
Penyakit yang biasa terjadi pada bibit alpukat red Thompson adalah pada akar yang membusuk yang disebabkan oleh cendawan phytophthora. Anda dapat memberikan pupuk organik dan pemberian mulsa untuk pengendalian dan pencegahan penyakit. Umumnya penyakit ini ditemukan pada tanah yang masam dan memiliki drainase yang buruk dan penyakit ini dapat menular.
Untuk pengendalian hama yang dapat merusak daun ataupun tangkai bibit anda dapat melakukan pencegahan dengan penyemprotan insektisida secara teratur dengan dosis yang tidak berlebih.
Ingin Membudidayakan Alpukat Red Thompson ?
Bagi anda yang ingin membudidayakan alpukat Red Thompson ini dan kesulitan dalam mencari bibit atau keberatan karena harga bibit alpukat Red Thompson yang cukup mahal karena sedikitnya pembudidaya bibit alpukat Red Thompson di Indonesia.
BibitBuahku.com adalah toko online yang menjual bibit alpukat red thompson dengan kualitas unggul dan terjamin keasliannya tentunya dengan harga bibit alpukat red thompson yang bersahabat.
Bibit alpukat red thompson berasal dari hasil sambung pucuk yang diambil entres dari pohon induk yang sudah berbuah. Sehingga memiliki kualitas yang terjamin. Bibit alpukat red thompson sudah memiliki batang yang kokoh dengan akar sudah kuat dengan daun sudah rimbun dan tidak terkena hama dan penyakit.
Tags: alpukat red thompson, bibit alpukat red thompson, buah alpukat red thompson, harga bibit alpukat red thompson, jual bibit alpukat red thompson, kelebihan alpukat red thompson, keunggulan alpukat red thompson, pohon alpukat red thompson
Jual Bibit Alpukat Red Thompson – Warna Buah Cantik dan Cepat Berbuah
Berat | 1000 gram |
Kondisi | Baru |
Dilihat | 895 kali |
Diskusi | Belum ada komentar |
Produk Terkait
36%
Jual Bibit Strawberry – Salah satu jenis buah yang sangat banyak ditemukan di daerah dataran tinggi adalah buah strawberry. Buah yang satu ini memiliki tampilan warna dan juga rasa yang segar, sehingga tak sedikit penggemar yang suka mengkonsumsinya. Jika Anda sedang mencari tempat jual bibit strawberry, maka Anda kini sudah berada di tempat yang tepat…. selengkapnya
Rp 35.000 Rp 55.00021%
Jual Bibit Lengkeng Genjah – Apa yang Anda tahu tentang buah klengkeng? Manis, berbiji, berukuran kcil, daging buah berwarna putih? Kami harap asumsi mengenai klengkeng sedikit diubah karena pada artikel ini akan membahas jenis-jenis klengkeng unggulan dan jenis-jenis klengkeng yang bagus. Klengkeng menjadi tanaman yang sering ditemui di Asia Tenggara yang notabene memiliki dataran rendah dan… selengkapnya
Rp 75.000 Rp 95.00025%
Bibit Anggur Baikonur, Jual bibit anggur Baikonur, bibit anggur impotr Baikonur, anggur Baikonur, bibit anggur Baikonur manis, bibit anggur Baikonur mudah berbuah, tabulampot anggur baikonur Berencana menanam bibit anggur? Ya ahir ahir ini semenjak banyak jenis bibit anggur import yang masuk ke Indonesia, antusias masyarakat indonesia dalam mengembangkan tanaman anggur semakin tinggi. Dari yang hanya… selengkapnya
Rp 150.000 Rp 200.00022%
Jual Bibit Durian Super Tembaga – Buah durian super tembaga termasuk jenis durian asal bagka belitung yang telah menjadi primadona di antara pecinta durian. durian super tembaga terkenal dengan daging buahnya yang super tebal, warnya kuning mirip tembaga dengan tekstur daging buah yang lembut. Harga buahnya bisa mencapai 600 ribu per buah. durian super tembaga… selengkapnya
Rp 175.000 Rp 225.000-733%
Jual Bibit Anggur Isabella – bibit anggur isabella – anggur isabella – harga bibit anggur isabella – tabulampot anggur isabella – buah anggur isabella – rasa anggur isabella – pohon anggur isabella – anggur isabella dalam pot – budidaya anggur isabella Anggur telah terkenal di sejak sekian abad yang lalu. Buah anggur biasa dikonsumsi oleh… selengkapnya
Rp 125.000 Rp 15.000Bibit Alpukat Yamagata – Jual Bibit Alpukat Yamagata – harga Bibit Alpukat Yamagata – Alpukat Yamagata – Tabulampot Alpukat Yamagata – Alpukat Unggul Yamagata – Alpukat Import Yamagata Alpukat Yamagata adalah salah satu varietas alpukat yang rasanya paling sedap. Alpukat ini termasuk alpukat impor yang berasal dari Hawaii. Di daerah asalnya tersebut, alpukat ini pun… selengkapnya
*Harga MulaiRp 100.000
Jual Bibit Jambu Madu Deli Hijau – Bibit Jambu Madu Deli Hijau – Harga Bibit Jambu Madu Deli Hijau – Bibit Jambu Air Madu Deli Hijau – Tabulampot Jambu Madu Deli Hijau – Bibit Jambu Madu Deli Hijau Okulasi – Bibit Jambu Madu Deli Hijau Berbuah Jambu Madu Deli Hijau atau sering disingkat Jambu MDH, ya mendengar namanya pasti sudah terbayang… selengkapnya
Rp 80.00036%
Jual Bibit Alpukat Cuba – Jenis Alpukat Vietnam Dengan Ukuran Jumbo, Daging Buah Kuning, Enak dan Tebal serta Punya Produktivitas Tinggi Jual Bibit Alpukat Cuba – Ada beberapa varietas alpukat yang layak dikebunkan di Indoneisa dari negara Vietnam ini diantaranya yaitu alpukat Than bich yang terkenal karena ukurannya yang jumbo, kemudia alpukat hong ngoc yang… selengkapnya
Rp 125.000 Rp 195.00031%
Jual Bibit Jambu Biji Unggul – Jambu biji merupakan salah satu jenis jambu yang mudah sekali ditemukan di Indonesia. Jambu biji berasal dari wilayah tropis seperti di Brazil dan Amerika bagian selatan, di antaranya Peru dan Meksiko. Buah jambu biji terkenal akan tekstur dagingnya yang renyah dan rasanya yang manis segar. Bahkan, dalam satu buah… selengkapnya
Rp 45.000 Rp 65.000Bibit Alpukat Avozilla – Alpukat Terbesar Di Dunia Yang Memiliki Tekstur Buah Lembut Dari Jenis Alpukat Kebanyakan Jual Bibit Alpukat Avozilla – Pada tahun 2018 lalu, dunia pertanian digegerkan dengan penampakan sebuah varietas alpukat yang memiliki ukuran sangat besar. Ukurannya mampu menyamai bahkan melebihi ukuran kepala manusia. Nama jenis alpukat tersebut adalah alpukat avozilla. Mungkin… selengkapnya
*Harga Hubungi CS
Belum ada komentar, buka diskusi dengan komentar Anda.